Please use this identifier to cite or link to this item:
http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/3327
Title: | Strategi Pembelajaran Al-Qur’an dengan Metode Yanbu’a dalam Meningkatkan Kualitas Pelafalan Huruf di kelas V MI Nurul Ghosyiyah |
Authors: | Ayu Lestari, 19312111 |
Advisor: | Faza Karimatul Akhlak |
Issue Date: | 2023 |
Publisher: | Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta |
Abstract: | Banyak sekali anak-anak yang tidak bisa membaca al-Qur’an di ciputat Tangerang Selatan yang dikarenakan orang tuanya sibuk dengan pekerjaannya, oleh karena itu penulis melakukan penelitian di MI Nurul Ghosyiyah dengan alasan sejauhmana keefektivan penerapan metode Yanbu’a ini dikalangan masyarakat maupun anak-anak. Metode yanbu'a adalah suatu metode pembelajaran membaca, menulis dan menghafal Al-Qur’an yang disusun secara sistematis terdiri 7 jilid, cepat, tepat, benar dan tidak putus-putus esuai dengan makhorijul huruf dan ilmu tajwid. Dan metode ini sudah menjadi program unggulan di MI Nurul Ghosyiyah. Untuk mengetahui bagaimana sebenarnya strategi pembelajaran Al-Qur’an dengan menggunakan metode Yanbu’a di MI Nurul Ghosyiyah, maka peneliti merumuskan masalah sebagai berikut: (1) Bagaimana stategi pembelajaran Al-Qur’an dengan metode Yanbu’a di kelas V? (2) Bagaimana tingkat kualitas pelafalan huruf di kelas V? (3) Apa saja faktor penghambat dan pendukung dalam meningkatkan kualitas pelafalan huruf? Metode penelitian yang peneliti gunakan kualitatif dengan teknik pengumpulkan data wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), dan kesimpulan (verification). Penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan (1) Pembelajaran metode Yanbu’a di MI Nurul Ghosyiyah dalam setiap pertemuan siswa membuat lingkaran (halaqah) yang berisi 15-20 siswa dalam satu kelompok. Kemudian guru pembimbing menyampaikan materi dengan cara membaca sesuai dengan jilid yang dibaca dan ditirukan oleh para siswa. Dan pada akhir jam nanti siswa disuruh maju satu persatu guna menyetorkan bacaan yang telah dipelajari. (2) Bacaan siswa setelah mengikuti kegiatan pembelajaran Al-Qur’an dengan metode Yanbu’a di MI Nurul Ghosyiyah sudah ada perkembangan, dalam artian bacaan siswa sudah mulai membaik. Hal ini bisa dilihat dari buku jilid yang digunakan oleh siswa dengan rata-rata sudah memasuki jilid 4. Tetapi siswa masih belum fasih dalam pelafalan makhraj terhusus siswa masih sulit membedakan makhrajnya huruf Shin, sin, dan Tha’. |
URI: | http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/3327 |
Appears in Collections: | Skripsi S1 Pendidikan Agama Islam |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
48-19312111.pdf Restricted Access | 3.06 MB | Adobe PDF | View/Open Request a copy | |
48-19312111_Publik.pdf Restricted Access | 1.67 MB | Adobe PDF | View/Open Request a copy |
Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.